Senin, 05 Januari 2015

CARA PASANG BATHTUB YANG DILENGKAPI WHIRLPOOL SPA

CARA PEMASANGAN WHIRLPOOL

SEBELUM KERAMIK TERPASANG.
Sebelum keramik terpasang ada beberapa hal yang harus kita siapkan untuk whirlpool.
Di tahap ini, sebaiknya juga disiapkan saluran pembuangan untuk air dari bathtub dan juga saluran untuk kran nantinya. Ini bisa dilihat di "Persiapan Pemasangan Bathtub" ( tanpa whirlpool ).
Bila saluran pembuangan air dari bathtub dan kran sudah terpasang, maka kita siapkan step berikutnya.

LISTRIK UNTUK WHIRLPOOL

Sebelum keramik terpasang, siapkan stop kontak listrik untuk listrik mesin whirlpool nantinya.
Siapkan stop kontak minimal 15 cm diatas lantai.



PINTU INSTALASI

KRAN BATHTUB.
Pintu instalasi dibuat dengan ukuran standart 40 x 40 cm.
Fungsinya untuk mengeluarkan mesin whirlpool bila terjadi gangguan atau hendak diganti, tanpa lagi mengangkat bathtub.




FUNGSI DAN LETAK ACCESSORIES WHIRLPOOL

 

CARA MEMASANG WHIRLPOOL BATHTUB
Untuk pemasangan mesin ke bathtub, hanya perlu 4 langkah saja yaitu :

  1. ON / OFF : Kalau yang satu ini sudah umum dan penggunaannya dengan cara ditekan. Tekan satu kali untuk menyalakan, lalu tekan satu kali lagi untuk mematikan mesin. Letaknya di sisi bagian atas bathtub.

  2. Air control : Ini bukan tombol untuk ditekan, tapi untuk diputar. Kekiri semakin besar, ke ke kanan semakin kecil. Letaknya selalu disandingkan dengan on/off. tapi ada beberapa kasus dari customer saya maunya di dipisah.

  3. Suction : Lubang ini dibuat untuk menghisap air dari bathtub masuk ke dalam mesin. tambahan, jangan biasakan menyalakan mesin bila bagian ini dan bagian nozzle belum terendam air. bisa mengakibatkan panas pada kumparan putaran dinamo mesin whirlpoolnya nanti.
     
  4.  Nozzle : Nozzle adalah lubang saluran dari pompa whirlpool untuk menyemburkan air dari mesin. Jjadi skema airnya jelas yaa.. pertama air dari kran. Lalu setelah kran dimatikan, mesin menghisap air dari dalam bathtub, melalui suction ----lalu masuk ke mesin pompa --- lalu disemburkan lagi melalui nozzle -- lalu di hisap lagi melalui suction -- lalu begitu terus sampai mesin dimatikan melalui on/off.
  5. Selang : Ini juga pasti bisa anda bayangkan fungsinya. Menghubungkan suction ke mesin dan mesin ke nozzle. Ada 3 selang, pertama agak besar itu selang air, dan yang kecil selang angin untuk air control. Lalu satu lagi selang paling besar, dari suction ke mesin. di foto ini tidak terlihat adanya dibelakan bathtub.


    seperti itu standartnya skema whirlpool. itu berlaku untuk bathtub standing, bathtub long atau bathtub sudut.



LETAK MESIN


INSTAL MESIN WHIRLPOOL



CARA MEMASANG WHIRLPOOL BATHTUB
Untuk pemasangan mesin ke bathtub, hanya perlu 4 langkah saja yaitu :

  1. Selang bening/transparan (kecil), masuk ke tombol ON/OFF --- ujung yang satunya masuk ke mesin bagian belakang. Putar bagian putih, lalu kembali kencangkan setelah selang bening masuk.

  2. CONNECTOR A : Selang Putih besar (3/4 inc) bagian ATAS , masuk ke Mesin whirlpool bagian ATAS lalu kencangkan ( gambar A )

  3. CONNECTOR B : Selang Putih besar (1,5 inc) bagian BAWAH , masuk ke Mesin whirlpool bagian BAWAH ( Suction ) lalu kencangkan ( gambar B )

  4. Terakhir adalah sambungan Listriknya. hubungkan mesin ke stop kontak listrik. Mematikan dan menghidupkan mesin, nantinya dengan menekan tombol ON/OFF diatas bathtub.



Kami selalu melakukan uji coba mesin di pabrik sebelum dikirim. Tetapi sebaiknya, sebelum dipasang penutup depan dari bathtub, mesin bisa diuji coba kembali.
Bila tidak ada masalah, bisa langsung dipasang ke posisi.


2 komentar:

  1. Pompanya bisa dipndahkan tidak ya lebih jauh 1 meteran

    BalasHapus
  2. Apa bisa kalau pompanya ditaruh diluar sikitar 7 mtr?trim

    BalasHapus

Popular Posts